Line of sight
Transmisi radio membutuhkan sebuah
jalur kosong yang dibutuhkan oleh dua buah antena untuk saling berkomunikasi.
Ini yang dinamakan Radio line of sight. Hal
ini sangat diperlukan apabila akan merancang suatu jaringan yang beroperasi
pada frekuensi 2.4GHz dan telebih lagi pada frekuensi 5.8GHz. Line of sight adalah sebuah jalur kosong
yang ada diantara dua buah titik. Untuk mendapatkan daerah visual yang bersih
pada sebuah line of sight, diantara 2 buah titik tersebut sebaiknya diusahakan
tidak terdapat hambatan. Hal hal yang dapat menjadi hambatan dalam suatu
line of sight antara lain adalah:
-Bentuk topografi, contoh
pegunungan,hutan
-Sudut permukaan bumi
-Gedung tinggi, rumah dan bangunan
bangunan lain
-Pohon
Jika hal hal
tersebut memiliki ketinggian yang cukup untuk menutup pandangan dari masing
masing titik, maka tidak akan ada Visual
line of sight.
Konsep line of sight menjadi lebih
kompleks jika kita menggunakan gelombang mikro. Ingat bahwa sebagian besar
karakteristik perambatan/propagasi gelombang elektromagnetik tergantung pada
panjang gelombangnya. Hal ini kira kira mirip dengan pelebaran gelombang pada
saat gelombang tersebut berjalan.
Panjang gelombang cahaya sekitar 0.5 mikrometer, semenara gelombang mikro yang
kita gunakan dalam jaringan wireless mempunyai panjang gelombang beberapa
sentimeter. Konsekuensinya pancaran gelombang mikro akan lebih lebar, dalam
bahasa yang sederhana gelombang mikro membutuhkan ruang/jalan yang lebih lebar.
http://deryadam75.blogspot.com/2014/10/line-of-sight.html
Komentar
Posting Komentar